Headlines News :
Home » , » PKS Resmi Dukung Cellica di Pilkada Karawang

PKS Resmi Dukung Cellica di Pilkada Karawang

Written By Rahman Elharawy on Rabu, 27 Mei 2015 | 20.48


KARAWANG - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi mendukung Plt. Bupati Karawang, dr. Cellica Nurrachadiana untuk kembali mencalonkan bupati Karawang di Pemilihan Kepada Daerah (Pilkada) Karawang tahun 2015 ini. MoU penandatanganan dukungan ini dilakukan di Kantor DPW PKS Provinsi Jawa Barat di Bandung, Selasa (26/5/2015) sore.

MoU ditandatangani Ketua DPW PKS Provinsi Jawa Barat, H. Tate Komarudin, Lc dan Cellica Nurrachadiana, disaksikan pengurus DPD PKS Kabupaten Karawang. Sementara, di internal DPD PKS Karawang, kader yang juga diusung mencalonkan di Pilkada yaitu H. Dedi Sudrajat, dia dipastikan bakal menjadi pendamping Cellica sebagai calon wakil bupati.

Ketua Tim Pemenangan PKS, Nanda Suhanda mengatakan, MoU ini hasil ijtihad politik PKS, semuanya ditempuh melalui hasil Syuro, bukan keputusan pribadi masing-masing anggota.

“Ketika itu sudah diputuskan,  maka seluruh kader PKS Karawang akan bergerak masiv sampai ke pelosok-pelosok desa, kami akan ‘all out’,” ucapnya.

Keputusan mendukung Cellica ini merupakan proses panjang ini bagi PKS, sebab partai ini tidak gegabah dan berhati-hati menentukan pilihannya. Koalisi dengan Cellica ada pilihan hasil kajian cermat para kader daerah. Dukungan ini merupakan untuk kedua kalinya bagi Cellica, setelah dia didukung PKS sejak Pilkada Karawang tahun 2010 lalu dengan mengusung Ade Swara - Cellica.

“Sekarang kita lanjutkan koalisi itu dengan mengusung Cellica maju sebagai calon bupati Karawang, kami juga mengusulkan Dedi Sudrajat, putra Karawang asli menjadi calon wakil pendamping Cellica,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu Cellica menyampaikan, hubungannya dengan PKS sudah sangat dekat, bahkan sudah dianggap satu keluarga, hubungan ini sudah terjalin sejak tahun 2010 yang lalu sampai sekarang.

“Saya berharap ini berlanjut sampai lima tahun kedepan.  Sudah banyak kesamaan visi-misi saya dengan PKS, juga banyak pembimbing-pembimbing saya di PKS ini, Ust. Tate,” ujarnya. (ded/karawangnews)
Share this post :

Posting Komentar

 
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger